Muna – Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Muna terus berupaya mendorong pengusaha lokal untuk berkarya meskipun dalam situasi krisis dan efisiensi ekonomi.
Dalam sebuah langkah strategis, BPC HIPMI Muna meluncurkan produk inovatif berupa bingkai foto Bupati dan Wakil Bupati Muna sebagai simbol pemberdayaan pengusaha lokal yang terus berkembang.
Sekretaris Umum HIPMI Muna, Muh. Iqbal menyampaikan, peluncuran ini bukan hanya soal produk, tetapi juga sebagai bentuk komitmen terhadap pemberdayaan ekonomi lokal dengan konsep kolaborasi tanpa batas antara pengusaha dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna.

“Ketika banyak sektor menghadapi tantangan, pengusaha lokal justru menemukan peluang untuk berinovasi dan menciptakan karya berkualitas dengan harga yang terjangkau,” ucap Iqbal, Sabtu (19/4/2025).
Ia berharap, melalui kolaborasi yang solid dapat melahirkan keberlanjutan regenerasi pengusaha muda yang berkualitas.
“Melalui kolaborasi yang solid antara HIPMI Muna dan Pemda Muna, kami berharap kader-kader HIPMI tidak hanya menjadi penonton, tetapi turut berperan aktif dalam mengawal kebijakan pemerintah daerah, terutama dalam bidang kewirausahaan. Dengan semangat kebersamaan, kolaborasi tanpa batas, kita akan bergerak bersama membangun daerah dan mempersiapkan kepemimpinan Muna yang lebih baik di masa depan,” harapnya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan para pengusaha muda tidak hanya mengembangkan usahanya, tetapi juga ikut serta dalam membangun ekosistem kewirausahaan yang lebih inklusif dan berkelanjutan.

“Kolaborasi yang terjalin dengan pemerintah daerah ini menjadi kunci dalam mewujudkan daerah yang lebih maju dan siap menghadapi tantangan masa depan,” tambahnya.
Iqbal mengatakan Bupati Muna menilai harga yang ditawarkan oleh HIPMI Muna terjangkau dengan kualitas bahan bingkai yang premium.
“Respons pak Bupati beliau menilai lebih terjangkau dan bagus. Foto yang yang dicetak adalah sama dengan foto yang tersebar, ini jadi penilaian yang bagus,” tutupnya.
Post Views: 100