Harga BBM Nonsubsidi di Sultra per 1 Mei 2025 Turun, Subsidi Tetap

1 day ago 8

Harga BBM Nonsubsidi di Sultra per 1 Mei 2025 Turun, Subsidi TetapSuasana warga yang mengantre di Pertamina. Foto: Istimewa.

Kendari – Harga bahan bakar minyak (BBM) di Sulawesi Tenggara (Sultra) mengalami penyesuaian per 1 Mei 2025. Jika dibandingkan dengan April 2025, beberapa jenis BBM nonsubsidi tercatat mengalami penurunan harga. Sementara harga BBM bersubsidi masih bertahan di angka sebelumnya.

Harga pertamax turbo turun dari Rp13.800 menjadi Rp13.600 per liter. Pertamax juga mengalami koreksi tipis, dari Rp12.800 menjadi Rp12.700 per liter. Penurunan itu disambut positif sebagian masyarakat, meskipun nilainya tidak terlalu besar.

Produk diesel nonsubsidi juga mengalami penurunan. Pertamina dex yang sebelumnya dijual Rp14.200 per liter kini turun menjadi Rp14.050. Sementara itu, dexlite mengalami penurunan yang cukup terasa, dari Rp13.900 menjadi Rp13.650 per liter.

Meski terjadi perubahan pada sejumlah BBM nonsubsidi, dua jenis BBM subsidi yakni pertalite dan biosolar tidak mengalami perubahan harga. Pertalite tetap dijual Rp10.000 per liter, dan biosolar bertahan di harga Rp6.800 per liter.

Harga itu merupakan bagian dari kebijakan rutin PT Pertamina (Persero) yang menyesuaikan harga BBM berdasarkan rata-rata harga minyak dunia serta nilai tukar rupiah terhadap dolar AS. Faktor tersebut menjadi pertimbangan utama dalam penentuan harga BBM setiap bulan.

Penulis: Hasmin Ladiga
Editor: La Ode Risman Hermawan

Post Views: 23

Tetap terhubung dengan kami:

Google News Google Play App Store

Read Entire Article
Rapat | | | |