Keseruan Pertandingan Futsal Antar-warga Binaan Lapas Kelas IIA Kendari

3 days ago 15

Kendari – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kendari menggelar pertandingan futsal antar-warga binaan untuk memeriahkan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61, Rabu (23/4/2025). Kegiatan itu berlangsung hingga 28 April mendatang.

Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan, Lapas Kelas IIA Kendari Andi Fahriadi menjelaskan kegiatan itu terbagi dengan 11 tim warga binaan. Setiap tim, pegawai Lapas juga turut serta memeriahkan.

Ada beberapa pertandingan yang dipertandingkan di antaranya futsal, bola voli, sepak takraw, futsal, tenis meja, dan bulu tangkis.

Keseruan pertandingan futsal antar-warga binaan Lapas Kelas IIA Kendari. Foto: Kendariinfo. (23/4/2025).

“Kalau peserta terdiri dari 11 klub, terdiri dari warga binaan bercampur dengan petugas. Kita campur, biar tidak ada gap, dalam satu tim itu kita sisipkan petugas Lapas sebanyak tiga orang maksimal dari 10 orang per tim,” ungkap Andi Fahriadi saat ditemui Kendariinfo, Rabu (23/4).

Ia menuturkan kegiatan tersebut selain bertujuan untuk memperingati HBP, juga membangun komunikasi dan silaturahmi antara para warga binaan dan petugas Lapas.

“Ini bagian dari mitigasi dari hal-hal yang berkenan dengan pelanggaran pidana, itu tidak terjadi,” ujarnya.

Dia juga menyampaikan jika pertandingan yang diadakan itu merupakan salah satu bentuk pembinaan bagi para warga binaan. Lapas Kelas IIA Kendari telah menyiapkan kategori juara 1 hingga juara 3 dengan pemberian uang pembinaan bagi para pemenang.

“Tapi ini esensinya bukan di hadiahnya, tetapi membangun komunikasi, silaturahmi, dan soliditas dengan warga binaan,” tutupnya.

Post Views: 89

Read Entire Article
Rapat | | | |