Kendari – Polemik internal yayasan yang menaungi Universitas Sulawesi Tenggara (Unsultra) disebut tidak berdampak pada aktivitas akademik di kampus. Rektor Unsultra, Prof. Andi Bahrun, menegaskan seluruh kegiatan perkuliahan hingga layanan administrasi tetap berjalan normal.
Bahrun mengatakan, sejak awal pihak rektorat berkomitmen menjaga stabilitas akademik meski dinamika di tingkat yayasan terus berkembang. Ia memastikan mahasiswa tetap mendapatkan hak akademiknya tanpa gangguan.
“Kami punya komitmen moral dan akademik. Polemik di yayasan itu wilayah yayasan, sementara kami di kampus berjalan normal. Perkuliahan sudah masuk, ujian sudah dimulai, KKN berjalan, dan pelayanan administrasi juga berjalan seperti biasa,” kata Bahrun saat ditemui Kendariinfo, Rabu (7/1/2026).
Rektor Unsultra, Prof. Andi Bahrun dan Wakil Rektor I Unsultra Abdul Nashar yang dilantik sebagai Plt. saat bersantai bersama. Foto: Istimewa.Ia menambahkan, proses penandatanganan ijazah serta kegiatan akademik lainnya tetap dilaksanakan sesuai jadwal. Dalam waktu dekat proses wisuda akan terlaksana. Menurutnya, kondisi kampus saat ini kondusif dan seluruh agenda akademik terlaksana sesuai rencana.
“Di kampus kami kondusif. Semua kegiatan akademik terlaksana dan berjalan sesuai rencana. Hal ini juga selalu kami laporkan ke LLDikti bahwa tidak ada masalah,” ujarnya.
Terkait pelantikan Pelaksana Tugas (Plt.) yang disebut terjadi pada 27 Desember 2025 lalu, Bahrun menyebut tidak ada persoalan di internal pimpinan kampus. Ia menegaskan hubungan dengan jajaran Wakil Rektor I, Abdul Nashar tetap solid dan kompak.
“Plt. yang dilantik itu Wakil Rektor I saya. Hubungan kami sangat baik. Kami berkomitmen kegiatan akademik tidak boleh terganggu. Kami sempat foto bersama dan kami sebar ke semua civitas kampus,” tegasnya.
Bahrun berharap seluruh civitas akademika tetap fokus pada proses pendidikan dan menjaga suasana kampus agar tetap aman serta kondusif di tengah polemik yang berkembang.
Ketua Yayasan Unsultra di Kendari Buka Suara soal Polemik Kepengurusan
Post Views: 114

1 day ago
12












































